Majelis Agung Pengurus Daerah Soppeng Siap Dikukuhkan

Jelang pelantikan serta pengukuhan Majelis Agung Raja Sultan (MARS) Pengurus Daerah Kabupaten Soppeng, panitia melaksanakan rapat persiapan pelantikan bertempat di Baruga Rumah Jabatan Bupati Soppeng, 1 Oktober 2018. Acara dibuka oleh Bapak Sekretaris Daerah, H. A. Tenri Sessu, M.Si dan turut mendampingi Ketua Umum Majelis Agung Pengurus Daerah, A. Tantu Datu Galib.

 Dalam sambutannya, Ketua Harian mengatakan bahwa organisasi kemasyarakatan ini merupakan ajang membangun silaturahmi utamanya bagi para pengurus. “Sebagai ormas yang baru, mari kita jadikan sebagai saluran aspirasi terkait budaya serta tradisi orang Soppeng dan tentunya sebagai ajang silaturahmi,” ujarnya.



Rapat diikuti oleh seluruh pengurus baik dewan kehormatan serta koordinator bidang masing-masing. Sementara itu, Ketua Umum dalam penjelasan tentang keberadaan MARS di Kabupaten Soppeng adalah membantu pemerintah dalam menjaga kerukunan, kekompakan serta persatuan seluruh rumpun keluarga. “Mari kita jaga persatuan dan kesatuan serta memberikan kontribusi nyata bagi pemerintah dalam usaha pelestarian budaya masyarakat Soppeng yang masih relevan,” tegasnya.

Suatu perkembangan yang menggembirakan terkait dengan keberadaan MARS di Soppeng dimana pada saat kebanyakan daerah di Indonesia sudah semakin hilang identitas budaya yang seyogyanya sebagai benteng atau perekat kebersamaan sebagai suatu bangsa.

Disamping itu, persiapan pengukuhan serta pelantikan agar bisa mengakomodir seluruh elemen masyarakat Soppeng sehingga persatuan dan kesatuan bisa tetap terus dipertahankan. Sebagai ormas kiranya dapat membantu pemerintah guna memberikan kontribusi nyata terkait pengembangan budaya serta pelestariannya. 



Itulah beberapa benang merah hasil rapat persiapan pelantikan dan pengukuhan Majelis Agung Raja Sultan Pengurus Daerah Kabupaten Soppeng.

No comments for "Majelis Agung Pengurus Daerah Soppeng Siap Dikukuhkan"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel